5 Situs Yang Paling Akrab Dengan Smartphoneku

13.15.00



Salah satu syarat yang wajib dipenuhi dalam menulis adalah riset.  Ini dilakukan untuk mengumpulkan informasi terkait dengan topik yang akan dibahas dalam sebuah tulisan.  Riset dapat memperkaya dan memperkuat konten tulisan sehingga bisa dipastikan setiap  membuat tulisan atau artikel, baik di blog maupun dimedia sosial lainnya, saya akan meriset lebih dulu.

Dalam melakukan riset, saya selalu mengandalkan smartphone andalanku, Samsung Galaxy Note 8.  Dibandingkan dengan laptop, smartponeku ini lebih lincah, lebih ringan, dan lebih praktis dalam mengunjungi beberapa situs untuk berselancar di internet dalam mengumpulkan informasi terkait dengan tema tulisan yang akan saya buat.  Bahkan beberapa diantara situs itu sudah nangkring cantik di smartphoneku dalam bentuk aplikasi.

Sama halnya dengan memperkaya konten tulisan  berupa gambar maupun infografik agar menarik pembaca, saya selalu mengandalkan situs penyedia layanan ini.  terkait dengan situs yang paling sering saya kunjungi dalam mencari informasi adalah sebagai berikut:

1.     Wikipedia
Wikipedia adalah sebuah ensiklopedia yang multibahasa  yang hampir setiap saat saya mencari informasi di internet pasti nyasar ke situs ini.  Akhirnya, menjadi pelabuhan informasi saat saya mencari arti kata yang tidak kumengerti atau untuk meyakinkan pemahaman dari apa yang saya ketahui sebab situs ini terpercaya dalam memberikan informasi.

Pic by wikipedia

2.     Kompasiana
Kompasiana adalah sebuah platform blog  yang menyediakan banyak informasi melalui artikel yang dipublish oleh para anggotanya yang disebut sebagai kompasianer.  Artikel yang berhasil publish di kompasiana harus melewati proses editing dulu dari admin kompasiana sehingga meyakinkan untuk menjadi bahan riset yang terpercaya. 

Pic by kompastekno

3.     IDN Times
Awalnya mengetahui keberadaan IDN Times saat beberapa kali mencari informasi dengan kata kunci sesuai topik yang akan saya bahas, banyak menemukan tulisan yang diposting di web ini.   IDN Times adalah sebuah website yang memberikan banyak sekali informasi menarik didalamnya.

Pic by idntimes

4.     Blogger
Aplikasi blogger yang ada di smartphoneku sangat mempermudah saya untuk menulis blog dimanapun saya berada.  Terkadang tiba-tiba mendapatkan ide tulisan yang menarik, maka saya langsung buka situs ini untuk menulis apa yang saya pikirkan saat itu.  Setelah punya waktu yang lowong untuk menulis, barulah saya kembangkan tulisannya.  Intinya adalah situs ini kerap kali saya buka baik untuk menyimpan draf tulisan maupun langsung upload tulisan yang sifatnya dadakan.

Pic by blogger

5.     Canva
Sebelum mempublish tulisan diblog, tentunya harus dipercantik dengan infografik agar menarik perhatian pembaca. Paling sering menggunakan situs ini jika ingin membuat infografik judul tulisan di blog.  Banyak sekali desain yang tersedia disitus ini sehingga kita tinggal memilih sesuai selera dan tema tulisan tentunya.

Pic by canva


Okay...., inilah 5 situs yang paling akrab dengan keseharian saya melalui smartphone andalanku.  Kalian juga punya situs favorite yang sering dikunjungi? Bagi ceritanya dong di kolom komentar. Ditunggu ya.....

You Might Also Like

15 komentar

  1. belakangan sering buka canva juga untuk bikin banner judul blog..sejak 30 day challenge inilah...hehe

    BalasHapus
  2. Canva juga jadi pilihan pertama untuk jadi editor photo saya yg sekarang. gampang banget tinggal pilih template aja hehhe

    BalasHapus
  3. Sejak ikut challenge blogger perempuan, setiap ada kesempatan buka blog, nulis blog, BW. Kalau canva ini favoritku juga.

    BalasHapus
  4. akun kompasiana punyaku dah lama ga aktif. pengen nulis lagi di sana tapi kok males. lebih tertarik nulis di blog sendiri :D

    BalasHapus
  5. Situs blogger juga menjadi salah satu terfavorit buat saya kerna blog saya juga menggunakan blogger. .Namun saya juga tertarik dengan canva, pengen coba juga nih, ,overall, tulisannya amat bermanfaat..

    BalasHapus
  6. Dari semua situs, kayaknya kompasiana dna idn times yang jarang banget syaa kunjungi mungkin tidak pernah. Paling sering canva dan blogger karena alasan yang seperti kak abby sebutkan. 😊

    BalasHapus
  7. baruka tw soal canva kak, selama ini klo nulis blog langsung post saja. kayakny saya harus coba canva ini. terima kasih infony kak :)

    BalasHapus
  8. waaah dari semua aplikasi di atas tidak ada yang terinstall di handphoneku hahaha. Aplikasi yang dominan di handphone itu aplikasi penyedia bacaan ebook seperti goggle play book, goodreads, gramedia digital, tumblr, dan wordpress hihihi

    BalasHapus
  9. Aplikasi Blogger itu andalanku banget, soalnya saya kan blogger HP, haha...
    Kadang suka ribet sendiri kalo ngeblog pake laptop sih, harus duduk manis sampai tulisan selesai.
    Sedangkan kalo pake HP kan bisa ngeblog di mana saja dan kapan saja.

    BalasHapus
  10. Dihape cuman pake color note. Browsing hasil risetnya, part pentingnya disalin ke color note baru dikirim ke laptop. Maklum masih "old school" masih suka sensasi mengetik pake 11 jari.
    Terima kasih infonya kak

    BalasHapus
  11. Dari tulisan ini saya jadi tau situs yang namanya Canva. Sebagai orang yang sedikit-sedikit kerja desain grafis, situs tersebut sangat cocok untuk mencari inspirasi. Template di dalamnya juga banyak. Thanks sudah berbagi bu.

    BalasHapus
  12. Sama, saya pilih nomor 5 kak. Canva banyak membantu membuat konten menarik dan keren dengan cara yang mudah serta waktu yang ringkas. Template sudah ada, sebagian besar elemen dasar sudah ditambahkan. Hasilnya juga bisa diunduh dalam bentuk file gambar maupun ekstensi pdf (promosi Canva.Hehe)

    BalasHapus
  13. Kalau desain saya lebih suka Desygner. Lebih bebas utak-atik desainnya. Blogger itu pasti karena saya anak blogspot hahaha. Kalau situs lain, sa jarang buka sih. Kebanyakan sosmed soalnya 😅

    BalasHapus
  14. Blogger dan Canva, aplikasi must have di hp. apalagi Canva pilihan editingnya banyak jadi bisa banyak berkreasi dan tidak pasaran hasilnya 😊

    BalasHapus
  15. situs favoritnya kak Abby keren2 dan smart2 semua yaa.. saya jadi tertarik untuk nyobain Canva juga nih kak.. mau punya infografis keren juga seperti kak Abby di blognya :)

    BalasHapus

About Me

Like us on Facebook