5 Rekomendasi Buku Inspiratif

23.25.00



Aku rela dipenjara asalkan bersama buku,
karena dengan buku aku bebas_Bung Hatta

Buku adalah jendela dunia, saya sepakat dengan kalimat inspiratif ini.  Sama dengan kalimat bung karno di atas, Aku rela dipenjara asalkan bersama buku, karena dengan buku aku bebas.  Luar biasa pengaruh sebuah buku bagi manusia, sehingga hampir semua orang membenarkan akan arti penting sebuah buku.

Sebagai seorang guru, tentu saja setiap harinya saya selalu bergelut dengan buku.  Sebagai pencinta buku, saya bukan hanya memiliki buku-buku pelajaran tetapi saya juga mengoleksi banyak buku, diantaranya adalah buku motivasi, buku inspiratif baik itu yang mengupas tentang tokoh, teknologi, maupun traveling.  Saya selalu terkesan dengan buku-buku inspiratif koleksiku dirumah.  Bagaimana tidak, buku itu seakan punya roh yang dapat membangkitkan semangat jiwaku menyerap semua energi positif yang dipaparkan ditiap lembarnya.  Buku itu diantaranya adalah:

1.     The Power Of Writing
Ngainum Na’im dalam bukunya ini menyatakan bahwa membaca memang sangat penting artinya bagi manusia.  Makna penting membaca sudah tidak perlu diragukan atau diperdebatkan lagi.  Sebab hampir semua orang akan mengiyakan jika ditanya makna penting membaca. Membacalah yang mampu membuat seseorang keluar dari tempurung pengetahuan yang kerdil. Lewat membaca, seseorang mampu menjelajah selaksa wilayah luas kehidupan yang tak bertepi.  Ada banyak hal luar biasa yang bisa diraih dari menjelajah dunia aksara ini.  Ini berarti bahwa dengan membaca buku seseorang akan menjadi banyak tahu tentang bebagai macam hal yang mampu membuat hidup seseorang berubah.  Dari tidak tahu menjadi tahu sehingga diri pribadi seseorang akan dipandang  lebih dari orang lain.  Seseorang akan mempunyai nilai plus dalam suatu kelompok jika mempunyai daya nalar yang tinggi karena akan mampu memanajemen hidupnya sendiri maupun untuk orang lain.  Aktivitas membaca dapat meningkatkan sikap intelektual, pandangan, sikap, dan tindakan yang positif dari aktivitas membaca.



2.     20 Hukum Kesuksesan Sejati
Kesukaesan milik semua orang, bukan hanya milik orang bermodal yang tinggal di kota, tapi milik jiga orang-orang yang tinggal di sudut-sudut kampung. Karena itu buku ini lahir untuk menebar benih-benih kesukaesan tanpa batas tanpa syatat.
Namanya sebuah hukum jika dilanggar pasti ada sanksinya.  Sama dengan 20 hukum kesuksesan yang ditawarkan buku ini, jika dilanggar sanksinya adalah menjadi pecundang kehidupan. Sebaliknya jika dipatuhi maka akan mendapatkan kemenangan di atas panggung kehidupan. Ada 20 hukum kesuksesan yang ditawarkan buku ini dan hampir semuanya tidak membutuhkan modal finansial untuk memulianya. Ternyata menjadi sukses tidak selamanya ditentukan modal finansial, karena masih banyak modal dahsyat yang diperkenalkan buku ini selain modal finansial. Pembaca akan bertambah semangat setelah membaca dan memahami hukum-hukum kesuksesan dalam buku ini, karena pada dasarnya tidak sukar melakukannya. Kalaupun sukar maka yang sukar adalah kemauan dan keilhlasan berproses.

Buku ini mencoba merobah pemikiran yang mengatakan kesuksesan hanya bisa didapat dengan bantuan modal finansial. Dengan bahasa sederhana yang dikemas dengan gaya motivasi, siapapun membacanya akan menemukan energi dahsyat di setiap lembarannya. Dengan 20 hukum kesuksesan di dalamnya, buku ini meyakinkan pembacanya, siapapun dalam kondisi apa pun selama selama tidak mengalami gangguan jiwa mempunyai peluang yang sama untuk sukses

3.  The Naked Traveller
Trinity adalah seorang traveler nekad yang apapun akan di pertaruhkan untuk memenuhi hasrat dan keinginannya untuk jalan-jalan. Resign dari tempat kerja bahkan menunda jodoh adalah salah satu bukti kenekatannya dari sekian banyak kenekatannya. Butuh nyali yang besar untuk berdamai dengan kedua bentuk kenekatan ini. Salah satunya adalah berani resign dari tempat kerja hanya karena ingin memenuhi hasrat dan keinginan menggapai cita dari sebuah hobbi jalan-jalan. Satu lagi kenekatan Trinity yang paling fenomenal adalah jalan-jalan selama SETAHUN.

Kesan manis pahitnya perjalanan selama traveling dari daerah yang satu ke daerah yang lain atau dari negara yang satu ke negara yang lainnya tertuang dalam untaian kata yang lucu, romatis, bahkan nekad dan mengharukan melalui blog pribadinya. Sampai akhirnya Trinity berhasil me-launching sebuah buku yang melambungkan popularitasnya yaitu buku ‘The Naked Traveler”.


4.     Negeri 5 Menara
Buku ini bercerita tentang perjuangan 5 orang pemuda dalam meraih cita dan impiannya.  Merupakan buku  pertama dari sebuah buku Trilogi dari seorang Ahmad Fuadi, seorang wartawan Tempo dan Voa, penerima beasiswa luar negeri.  Ketiga bukunya ini saya miliki dan telah menjadi penghuni lemari buku koleksiku. 


5.     Travel Writing 101
Buku ini lahir dari seorang Arini Tagatha yang berawal dari hobi travelingnya, hobbi menulis, dan hobi membuat foto perjalanan.   Buku Travel Writing 101 berawal dari ide bahwa semakin banyak orang yang menulis tentang perjalanan tetapi masih belum banyak mengupas tuntas tentang cara membuat artikel perjalanan serta dengan cara mengambil foto-foto perjalanan. 




You Might Also Like

16 komentar

  1. setuju Kak, dengan buku kita mengenal dunia lebih jauh,lebih luas dan lebih dalam.

    Saya juga berharap suatu saat nanti saya bisa melihat buku yang inspiratif dengan nama kakak sebagai penulisnya. Amin...

    BalasHapus
  2. Wow, keren-keren sekali koleksinya kak abby. Mau bangetka punya buku traveler yang the nekad traveller dan yang traveller 101 supaya bisaka merencanakan travellingku kedepannya, biar kayak kak abby bisa travelling kemana-mana. Love banget 😍

    BalasHapus
  3. the naked traveler sm negeri 5 negara itu buku fav ku.. apa lg negeri 5 menara, kisahnya waktu jd anak pesantren hampir mirip waktu sy masih di pesantren dulu jd seperti flashback

    BalasHapus
  4. Setuju skli, dari membaca kita bisa menulis. .dari 5 buku di atas saya pengen bnget baca buku the power of writing.. Di mna yah bisa di dapatkan bukunya ?

    BalasHapus
  5. The Naked Traveler pernah kubaca dan memang betul-betul menginspirasi sekali bukunya😍 tapi kalo buku traveler saya suka bukunya Asma Nadia yang The Jilbab Traveler. Kurekomendasikan ke kakak untuk baca itu❤

    BalasHapus
  6. Batuuuuul banget Bu guru.
    Tanpa buku, saya sendiri nggak akan pernah tau bagaimana caranya menuang inspirasi ke dalam bentuk tulisan.
    Buku itu sarapan, makan siang, makan malam + cemilan.
    Nggak ada buku, lapaaaaar mulu seharian.
    Ngomong2, belum pernah baca satu pun list bukunya Kak Abby ��

    BalasHapus
  7. Yang paling menarik hatiku untuk dikepoin itu the power of writing dan 20 hukum kesuksesan. apalagi yang 20 hukum itu yang kalau dilanggar akan jadi pecundang, mengundang rasa penasaranku

    BalasHapus
  8. Sejak Kecil Hobby saya memang membaca kak.Tapi menulis, saya sndiri baru mencoba melalui blog sederhana saya... Sepertinya buku the power of writing sangat menarik untuk saya baca��

    BalasHapus
  9. Wah koleksi buku kak Abby didominasi saya buku yang bisa mendatangkan inspirirasi buat menulis yaa. Bener banget kak, setiap buku itu kayak punya roh dan karakternya sendiri2, yang nggak cuma menarik untuk dibaca tapi juga bisa merubah cara berfikir pembacanya

    BalasHapus
  10. buku 101 travel writing bisa dapat dimana kak? belum pernah ketemu di gramed dan sepertinya bisa jadi referensi untuk menulis cerita pengalamana travelingku nanti 😊

    BalasHapus
  11. Wah, bagus-bagus bukuta' kak. 2018 sampai di penghujung ini beberapa buku bagus terbit. Salah satunya The Subtle Art of Not Giving Fuck, Mark Manson. Berhubung kak Abby suka traveling, gaya penulisan traveling yang reflektif bagus kita coba. Saya sangat menyenangi, Agustinus Wibowo (Titik Nol). Semoga semakin banyak lagi buku yang kita baca di tahun mendatang. Amiin.

    BalasHapus
  12. Jadi quotenya dari Bung Hatta atau Bung Karno. Di awal postingan bung Hatta, baru di paragraf diswbut dari Bung Karno :D

    Saya punya jg buku Trinity, seri 1-5, sukaaa baca pengalaman2nya yang ditulis dengan gaya bahasa santai Dan memikat .

    BalasHapus
  13. Wow, ini baru sebagian kecil dari buku2 ta', dan sudah membuatku terkesan 😍

    Kalo dekat rumah ta', Saya sudah bolak-balik mi pinjam buku 😘

    Oya di atas tertulis
    Sama dengan kalimat bung karno di atas,

    Tapi di atasnya lagi tertulis Bung Hatta?

    BalasHapus

About Me

Like us on Facebook