![]() |
pic by naked-traveler.com |
Kalau Kita Benar-Benar Menginginkan Sesuatu, Pasti Ada Jalannya. Kalimat yang tercetak miring tebal-tebal ini adalah salah satu ungkapan hati Trinity dalam film layar lebar yang berjudul “The Nekad Traveler”. Di film ini, Trinity benar-benar membuktikan mukjizat dari kalimat itu melalui kisah perjalanannya. Film ini diangkat dari sebuah kisah nyata yang telah diabadikannya dalam bentuk buku berseri dengan judul yang berbeda satu huruf saja pada film ini yaitu “The Naked Traveler”. Yah, kisah perjalanan Trinity yang terkesan nekad dan mampu menghipnotis para pembacanya.