Selamat Hari Ibu
By; Abby Onety
Aku tertegun lama di depan laptop saat
akan menulis tentangmu ibu. Di hari ibu
ini, 22 Desember 2014, Tak tau apa yang harus aku tuliskan, dari mana
memulainya dan akan berakhir dimana. IBU….
Engkau terlalu indah untuk dituangkan dalam sebuah tulisan. Seindah apapun
tulisan ini, rasanya tak sanggup dan tak pantas menandingi keindahanmu yang sesungguhnya. IBU….. Menulis tentangmu rasanya memori laptop
ini tak kan cukup untuk menampung semua ceritaku. Cerita
tentangmu telah terukir indah dan abadi dalam memori hidupku. Menyatu dalam setiap denyutan nadiku,
mengalir bersama aliran darahku hingga disetiap nafasku selalu ada kamu, IBU.