Pentingnya Management Waktu

23.21.00

Tahukah anda mengapa aku memaksimalkan waktu hari ini?
       Hari ini jumat 18 april 2014 jam 08.00 pagi, seperti biasa aku masih sibuk beres-beres di kamar ibu. Pekerjaan ini wajib dan sudah menjadi perioritas utama tiap kali berkunjung ke rumah ibu.  mulai dari beresin tempat tidur, utak atik isi lemari alias ngarapiin sampai ngumpulin baju-baju kotor untuk di cuci.  Nah, lega rasanya melihat semua sudah rapi.  Satu poin sudah selesai artinya masih ada beberapa poin lagi yang harus aku lakukan di hari ini.
       Poin kedua adalah berkunjung ke rumah nenek, walau hanya sekedar bersay hello cukuplah hari ini mengonati kerinduanku pada nenek tersayang yang sedang berjuang melawan sakitnya.  Sebenarnya mau berlama lama di rumah nenek apalagi saat ini di rumah nenek lagi ramai karena di saat yang bersamaan juga mendapat kunjungan dari saudara sepupu.  Setelah merapikan rambut nenek yang saat itu sempat terurai jatuh ke bahunya dan memberinya makan sesuai permintaannya yaitu nasi panas dan beberapa lauk kesukaannya akupun pamit untuk melanjutkan perjalanan.
       Point ketiga adalah ke pasar Bontoramba.  Salah satu pasar tradisional di kampungku yang entah sudah beberapa tahun tak pernah aku kunjungi.  Tadi pagi saat memasuki gerbang pasar, aku bertemu dengan teman se-masa SMA dulu.  Sebenarnya aku mau berlama lama ngobrol dengan teman tapi karena mau memaksimalkan waktu hari ini maka obrolan kecil ini aku akhiri.  Sebelum melangkah aku sempat di godain dengan kalimat "hati-hati nanti hilang dalam pasar".  aku hanya tersenyum sebentar lalu setengah berlari akupun menerobos kedalam keramaian pasar untuk membeli perlengkapan bayi karena point keempat adalah membesuk ponakan yang baru lahir kemarin disalah satu pustu Galesong Kab Takalar.  
Point keempat adalah mengunjungi si bayi mungil.  SeteLah bercanda dan berhasil membuat si bayi mungil menangis, akupun pamit pada ibunya untuk melanjutkan perjalanan kerumah ibu.  
Point kelima adalah kopdar Alias kopi darat dengan teman-teman di IIDN-Makassar hari ini juga yang terjadwal jam 15.30 ba'da ashar.  nah, point yang kelima inilah yang membuatku memburu waktu hari ini atau memanfaatkan waktu se efisien mungkin.  jadwal yang telah terencana sehari sebelumnya tak boleh aku sia siakan.  kopdar ini adalah pertama kali buatku di komunitas ini.  Ada banyak hal yang membuatku sangat ingin hadir pada pertemuan ini.  Selain ingin berkenalan langsung juga ingin mendapat informasi langsung tentang keberadaan IIDN-Makassar serta bisa saling sharing dan berbagi pengalaman secara langsung.
       Alhamdulillah, semua jadwal hari ini bisa terlaksana dengan baik dan tepat waktu.  Inilah salah satu sisi positif pentingnya menagement waktu dalam kegiatan sehari hari
Untuk teman teman IIDN terima kasih banyak sharenya tadi sore, aku berharap masih banyak lagi pertemuan berikutnya untuk kita bisa saling bernagi.  terima kasih telah meluangkan waktu untuk bertemu

oh yaa... hampir lupa, ucapan terima kasih buat RIRIN yang telah menitipkan suvenirnya buat kami tadi sore.  lain kali ikut kopdar ya dan sukses selalu untuk ririn dan usahanya sehubungan dengan suvenirnya tadi sore :) 

#AO#18 -04-14
Sungguminasa

You Might Also Like

3 komentar

  1. Berkunjung ... :)

    Ada mi tawwa postingan kopdarnya.
    Alhamdulillah di' masih ada nenek ta' :)

    Oya, kalo boleh usul, jarak antar paragraf perlu kita' bikin lagi supaya lebih enak bacanya :)

    BalasHapus
    Balasan
    1. Asyiikk.... Dapat masukan baru. Makasiiihhh...

      Hapus
    2. Asyiikk.... Dapat masukan baru. Makasiiihhh...

      Hapus

About Me

Like us on Facebook